Rabu, 01 Juli 2015

Analisa Trading Forex AUDUSD Hari Ini 02 Juli 2015



               


Aussie ditutup melemah terhadap dolar AS pada Rabu malam. Sebelumnya aussie sempat menguat diawal sesi setelah rilis data building permits Australia yang dilaporkan naik dari bulan sebelumnya. Sektor manufaktur Australia merosot dibulan Juni setelah mencatatkan pertumbuhan pertamanya dalam enam bulan dibulan Mei.

Data yang akan dirilis pagi ini yaitu data trade balance yang terlihat ada sedikit kenaikan dan diprediksi bisa membantu nilai tukar dolar aussie sedikit menguat disesi Asia.

Audusd diprediksi akan bergerak di kisaran level 0.7615-0.7660 pada bolinger tengah dan bawah 5 Daily dan bila tembus level 0.7660, maka Audusd akan naik menuju MA 20 time frame H4 pada level 0.7670. Tapi jika tembus level 0.7660 dan malah turun menembus level 0.7615, maka diprediksi Audusd akan terus melemah ke level 0.7540 pada bolinger bawah 20 weekly.

Posisi Tertinggi kemarin adalah 0.7739 dan terendahnya adalah 0.7639.

Author : Lien Doe Zhang & Paulswen / Pin BB 2A6066FB

Selasa, 30 Juni 2015

Analisa Trading Forex AUDUSD Hari Ini 30 Juni 2015


                     

Dollar aussie berhasil mempertahankan posisinya untuk menguat terhadap dolar AS pada hari Senin. Meski demikian ancaman penurunan juga siap menghampiri aussie.

Pertumbuhan disektor manufaktur China kemungkinan naik tipis pada bulan Juni, demikian jajak pendapat Reuters, beberapa tanda-tanda bahwa ekonomi terbesar kedua didunia itu mungkin (tumbuh) rata-rata setelah rangkaian langkah-langkah pelonggaran oleh pemerintah. Hal ini dapat melemahkan aussie.

Audusd diprediksi akan bergerak kembali melemah ke level 0.7630 pada bolinger bawah 5 dan 20 Daily dan bila tidak tembus level tersebut, maka akan kembali menuju pada level 0.7680 pada bolinger tengah 5 time frame D1. Tapi jika tembus level 0.7630, maka diprediksi Audusd akan turun ke level 0.7585 pada posisi Audusd terendah kemarin.

Posisi Tertinggi kemarin adalah 0.7710 dan terendahnya adalah 0.7585.



Author : Paulswen & Lien Doe Zhang / Pin BB 2A6066FB

Senin, 29 Juni 2015

Analisa Trading Forex AUDUSD Hari Ini 27 Juni 2015




Aussie mendapatkan tekanan penurunan yang terbesar dalam sepekan dihari Jumat lalu. Sektor pengiriman uang sejumlah 30 milyar dolar Australia sedang berjuang untuk bertahan karena pembicaraan dalam membangun kembali hubungan dengan bank sejauh ini gagal, demikian dikatakan kepala ARCPA.

Diane Nguyen engatakan ARCPA tidak emmbuat kemajuan dalam diskusi dengan Asosiasi Bankir Australia da kantor kejaksaan Agung, dan bahwa dia mengharapkan putaran akhir perundingan, dijadwalkan bulan depan untuk mengakhiri kebuntuan.

Audusd diprediksi akan bergerak di naik ke level 0.7675-0.7690 pada MA 3 dan 5 Daily dan bila tembus level tersebut, maka akan menuju pada level 0.7725 pada bolinger tengah 20 time frame D1. Tapi jika tidak tembus level 0.7675-0.7690, maka diprediksi Audusd akan turun kembali ke level 0.7600 pada bolinger bawah 5 Daily.

Posisi Tertinggi kemarin adalah 0.7735 dan terendahnya adalah 0.7633.

Author : Lien Doe Zhang & Paulswen / Pin BB 2A6066FB