Senin, 20 April 2015

Analisa Trading Forex AUDUSD Hari Ini 21 April 2015





Bank Sentral China pada hari Minggu memotong jumlah uang harus dipegang bank sebagai cadangan, menambahkan lebih banyak likuiditas ke perekonomian terbesar kedua didunia itu untuk membantu memacu pinjaman bank dan memerangi perlambatan ekonomi.

Gubernur Bank Sentral Australia, Glenn Stevens di New York berkata bahwa mata uang dollar Australia adalah ‘sangat mungkin’ untuk jatuh lebih lanjut pada waktu kedepan. Bank Sentral Australia bersedia untuk menurunkan tingkat suku bunga lagi jika diperlukan, tetapi berhati-hati mengenai kemungkinan dampak pada harga rumah dan tingkat hutang.

Audusd diprediksi dapat turun mencapai MA 20 pada level 0.7685. Jika tidak tembus level 0.7685, maka akan kembali naik ke level 0.7735. Tapi, jika tembus level 0.7685, maka Audusd akan turun menuju level 0.7645 pada bolinger bawah 11 Daily.

Level tertinggi Audusd kemarin adalah 0.7826 dan terendahnya di level 0.7707.

Author Joseph Lien & Paulswen / Pin BB 2A6066FB

Tidak ada komentar:

Posting Komentar